Rabu, 03 Januari 2018

GAYA KEPEMIMPINAN

1.    Pengertian Gaya Kepemimpinan
Menurut Flippo (dalam Sudaryono, 2014), gaya kepemimpinan adalah suatu pola perilaku yang dirancang untuk memadukan kepentingan-kepentingan organisasi dan personalia guna mengejar beberapa sasaran.
Menurut Thoha, (2009) gaya kepemimpinan adalah norma perilaku yang digunakan oleh seseorang pada saat orang tersebut mencoba mempengaruhi perilaku orang lain seperti yang ia lihat.
Menurut Nawawi (dalam Sudaryono, 2014), gaya kepemimpinan adalah sebagai perilaku atau cara yang dipilih dan dipergunakan pemimpin dalam mempengaruhi pikiran, perasaan, sikap dan perilaku para anggota organisasi dan bawahanya.
Menurut Rivai, (2003), gaya kepemimpinan adalah perilaku dan strategi, sebagai hasil kombinasi dari falsafah,keterampilan, sifat, sikap, yang sering di terapkan seorang pemimpin ketika ia mencoba mempengaruhi kinerja bawahannya.
Menurut Thoha (dalam Sudaryono, 2014), gaya kepemimpinan adalah norma perilaku yang digunakan oleh sesseorang pada saat orang tersebut mencoba mempengaruhi perilaku orang lain seperti yang mereka lihat

2.      Karakteristik Gaya Kepemimpinan
Karakteristik gaya kepemimpinan menurut Sudaryono, (2014):
a.       Persepsi seorang pimpinan tentang peranannya selaku pimpinan
Adalah suatu proses penataan dan penerjemahan kesan-kesan seseorang tentang lingkungan dimana dia berada. Dimana suatu keadaan dapat diinterpretasikan sebagai kenyataan oleh seseorang berdasarkan persepsinya, meskipun kenyataan sebenarnya lain bentuk dan sifatnya. Cara pandang yang bersifat subjektif itu pasti mewarnai cara seseorang melihat peranannya selaku pimpinan baik yang menyangkut fungsi-fungsinya, hubungan nya dengan bawahan, dan bentuk maupun sikap serta intensitas keterlibatan para bawahanya dalam proses pengambilan keputusan.
b.      Nilai-nilai yang dianut
Adalah keyakinan dasar yang dalam diri seseorang tentang hal-hal yang sangat mempengaruhi cara bertindak dan perilaku orang yang bersangkutan. Nilai berkaitan dengan pandangan seseorang tentang yang baik dan buruk, yang benar dan apa yang salah. Pemimpin menganut nilai-nilai tertentu karena apa yang dia dengar, dilihat, dan dipraktekkan oleh berbagai pihak dengan siapa yang bersangkutan berinteraksi sejak kecil, seperti orang tua, guru dan teman-teman.
c.       Sikap dalam mengemudikan jalannya organisasi
Suatu bentuk pernyataan evaluative oleh seseorang atau kelompok orang atau suatu peristiwa. Sikap dapat bersifat positif tetapi dapat pula bersifat negatif.  Sikap seseorang sudah terbentuk dimasa kecilnya sebagai pengaruh dari orang tua, guru dan teman-temannya. Terbentuk karena meniru sikap orang-orang tertentu yang di hormati, dikagumi, bahkan mungkin di takutinya.

d.      Perilaku dalam memimpin

Cara seseorang berinteraksi dengan orang lain, dalam hal ini dalam kehidupan organisasional. Dimungkinkan memahami perilaku seseorang sedemikian rupa sehingga perilaku tertentu dapat di jelaskan dan diduga sebelumnya. 

DAFTAR PUSTAKA
Sudaryono, Dr. (2014).  Leadership. Jakarta: Lentera Ilmu Cendekia

Rivai, Veithal. (2008). Kepemimpinan dan perilaku Organisasi. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada

Thoha, Miftah. (2009). Kepemimpinan dalam Manajemen. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada

1 komentar:

  1. Casinos Near Me - MGM National Harbor
    If you're looking for a quiet area 충주 출장마사지 where you 전주 출장샵 can get the casino on 출장마사지 the waterfront, MGM National Harbor offers some of the biggest 충주 출장안마 gaming Where is MGM National Harbor located?What are the closest 김해 출장샵 casinos to MGM National Harbor?

    BalasHapus